You are currently viewing Resep Es Gempol Pleret,Minuman Khas Semarang

Resep Es Gempol Pleret,Minuman Khas Semarang

Es Gempol Pleret merupakan minuman khas dari Semarang,Jawa Tengah.Es Gempol Pleret isiannya berupa Gempol dan Pleret,keduanya dibuat dengan bahan yang sama yaitu tepung beras,sedangkan untuk kuahnya menggunakan santan dan gula merah, mirip dengan es dawet. Es Gempol pleret disamping seger, juga mengenyangkan.

Nama Gempol berasal dari kata jempol,karena sekilas bentuknya mirip jempol atau ibu jari.Sedangkan Pleret, dalam bahasa Jawa berarti diplintir.Maksudnya, proses pembuatannya tinggal diplintir dengan tangan saja.Jika mampir ke Semarang wajib sekali untuk mencoba Es Gempol Pleret atau kalian bisa membuatnya sendiri di rumah,simak resep Es Gempol Pleret khas Semarang berikut ini :

Bahan-bahan yang dibutuhkan :

Bahan gempol :

  • 150 gram tepung beras.
  • 50 gram tepung sagu lebih kurang.
  • 200 ml air hangat.
  • garam secukupnya

Bahan sirup gula merah :

  • 300 gram gula jawa.
  • 600 ml air.
  • 2 lembar daun pandan.
  • 1/2 sdt garam.

Bahan kuah santan :

  • 200 ml santan sedang.
  • 1/2 sdt garam.
  • 2 lembar daun pandan.

Cara membuat Es Gempol Pleret :

  1. Campur semua bahan sirup gula merah,lalu rebus sambil diaduk hingga mendidih.Dinginkan.
  2. Campur semua bahan kuah santan,lalu rebus hingga matang sambil diaduk agar santan tidak pecah,Dinginkan.
  3. Membuat Gempol : Campurkan tepung beras,tepung sagu dan garam,kemudian tuang air hangat sedikit demi sedikit sambil diuleni.
  4. Bentuk bulat pipih dengan bagian tengah dibuat cekungan.Rebus dalam air mendidih sampai gempol terapung.
  5. Gempol yang sudah terapung dapat langsung dimasukkan dalam larutan gula.Sajikan gempol bersama santan yang sudah direbus dan tambahkan es.

Mudah bukan ? Selamat mencoba sendiri dirumah 🙂