You are currently viewing Wisata Batang Dolphin Center,Wisata Menarik Untuk Melihat Atraksi Lumba-Lumba

Wisata Batang Dolphin Center,Wisata Menarik Untuk Melihat Atraksi Lumba-Lumba

Terdapat sebuah wahana pertunjukkan lumba-lumba yang bernama Batang Dolphin Center.Lokasi Batang Dolphin Center berada di kawasan Pantai Sigandu tepatnya di Desa Sidumulyo,Kelurahan Klidang Lor,Kecamatan Batang,Kabupaten Batang,Jawa Tengah.Bukan hanya sebagai lokasi pertunjukkan saja,namun juga digunakan sebagai tempat penangkaran serta konservasi binatang lainnya.Di sini pengunjung dapat menyaksikan berbagai hewan lainnya seperti gajah,beruang madu,macan tutul dan lain sebagainya.

Batang Dolphin Center disebut juga Taman Safari Indonesia 4 selain beberapa taman safari yang ada.Selain itu,objek wisata yang satu ini bekerja sama dengan Badan Konservasi Sumber Daya Alam dan ditetapkan sebagai tempat penangkaran lumba-lumba.

Fasilitas Batang Dolphin Center

Fasilitas umum yang ada di Batang Dolphin Center,yakni :

  • Area parkir yang dapat menampung mobil serta motor.
  • Mushola.
  • Toilet.
  • Gazebo.
  • Wahana permainan anak.
  • Pujasera.
  • Toko souvenir.

Daftar Harga Tiket Masuk Ke Batang Dolphin Center

  • Tiket masuk Batang Dolphin Center sebesar Rp. 40.000 per orang.
  • Tiket parkir mobil sebesar Rp 5.000 per unit.
  • Tiket parkir motor sebesar Rp 3.000 per unit.
  • Jam operasional Batang Dolphin Center dibuka setiap hari mulai jam 09.00- 17.00 WIB.

Daya Tarik Batang Dolphin Center

Daya tarik yang dimiliki Batang Dolphin Center,yakni :

1.Mini Safari

Sebelum menikmati atraksi lumba-lumba,kalian akan lebih dahulu menyaksikan Mini Safari yang letaknya di awal area. Meskipun areanya tak semegah Taman Safari yang ada di Cisarua Bogor,namun koleksi hewannya cukup banyak.Kalian dapat melihat hewan Gajah Sumatera,Buaya Muara,Bison,Jerapah berbagai jenis unggas serta hewan-hewan lainnya yang ikut meramaikan Batang Dolphin Center.

Di Mini Safari ini terdapat Kampung Afrika dan Kampung Asia yang berisikan hewan-hewan khas dari keduanya.Selain itu terdapat area untuk melihat Reptil dan Aquarium yang berisikan berbagai jenis ikan koleksi Batang Dolphin Center.

2.Atraksi Lumba-Lumba

Setelah berkeliling area Mini Safari di Batang Dolphin Center,kalian dapat menyaksikan atraksi lumba-lumba.Berikut iniĀ  jadwalnya :

  • Pertunjukan pertama dimulai pukul 11.00 WIB
  • Pertunjukan kedua pukul 13.00 WIB
  • Pertunjukan terakhir pukul 15.00 WIB

Saat pandemi ini pengunjung yang ingin menyaksikan atraksi Lumba-Lumba jumlahnya dibatasi dan hanya boleh menempati tempat duduk yang tidak diberi tanda.Jika dihari-hari biasa selalu ada sesi foto dengan hewan menggemaskan yang satu ini, untuk saat ini kegiatan tersebut ditiadakan.

3.Atraksi Hewan Lainnya

Setelah selesai menyaksikan atraksi Lumba-Lumba lanjutkan menuju area luar untuk menyaksikan atraksi berbagai hewan lucu lainnya.Untuk dapat menyaksikan atraksi tersebut yakni sekitar pukul 11.45 WIB dan pukul 15.45 WIB.

4.Wahana Permainan Anak

Tak jauh dari lokasi pertunjukkan hewan terdapat area wahana permainan anak.Dimana anak-anak dapat mencoba permainan yang disediakan.

5.Menyusuri Pantai Sigandu

Lokasi Batang Dolphin Center berada di kawasan Pantai Sigandu,jadi pengunjung dapat menikmati keindahan Pantai Sigandu. Untuk menuju Pantai Sigandu kalian harus membayar tiket sebesar Rp 5.000 per orang.Pantai Sigandu memiliki ombak yang tidak terlalu besar sehingga pengunjung bisa berenang atau bermain-main air di pinggir pantai.Pantai Sigandu cukup luas dihiasai dengan banyak deretan pohon cemara.

Rute Menuju Batang Dolphin Center

Rute menuju Batang Dolphin Center Jika dari Kota Semarang memerlukan waktu sekitar 1 jam lamanya dengan menuju Batang kemudian belok kanan hingga berada di lampu merah Alun-Alun Batang.Selanjutnya mengambil jalan ke sebelah kanan terus lurus hingga tiba di lokasi Batang Dolphin Center.

Sedangkan untuk pengunjung yang berangkat dari Pemalang,ketika berada di lampu merah Alun-Alun Batang belok ke kiri untuk kemudian terus melaju hingga tiba di Batang Dolphin Center.

 

Menyaksikan atraksi Lumba-Lumba memang selalu menyenangkan.Pengunjung selalu dibuat takjub akan tingkah laku yang mereka lakukan.Batang Dolphin Center merupakan lokasi wisata yang cocok untuk menghabiskan waktu libur bersama keluarga.Anak-anak khususnya akan belajar mengenai berbagai jenis hewan yang ada disana.Dijamin seru dan memuaskan pengalaman wisata kalian bersama keluarga tersayang !